Tiga Uskup Baru Guinea Khatulistiwa Ditahbiskan Bersama

344
Kardinal Fernando Filoni (kiri) bersama para Uskup baru usai Misa Tahbisan Episkopal di Gereja Katedral Inmaculada Concepción Mongomo, Guinea Khatulistiwa.[www.claret.org]
5/5 - (2 votes)

HIDUPKATOLIK.com – KARDINAL Fernando Filoni, Prefek Kongregasi Evangelisasi Bangsa-bangsa, secara khusus datang dari Vatikan ke Guinea Khatuliswa. Kardinal-Diakon Nostra Signora di Coromoto in San Giovanni di Dio itu menjadi pentahbis utama bagi tiga Uskup sekaligus pada 20 Mei 2017. Tiga Uskup yang ditahbiskan adalah Mgr Miguel Angel Nguema Bee SDB sebagai Uskup Ebebiyin, Mgr Juan Domingo-Beka Esono Ayang CMF sebagai Uskup Mongomo, dan Mgr Calixto Paulino Esono Abaga Obono sebagai Uskup Evinayong. (baca: Peristiwa Iman di Guinea Khatulistiwa) Kardinal Filoni didampingi oleh dua pentahbis pendamping, yakni Uskup Agung Malabo Mgr Juan Nsue Edjang Mayé dan Uskup Bata Mgr Juan Matogo Oyana CMF, seperti dilansir Agenzia Fides, Sabtu, 20/5.

Mgr Calixto dan Mgr Juan adalah dua Uskup baru untuk dua keuskupan baru yang pada 1 April 2017 ini baru dimekarkan. (baca: Kado Istimewa Vatikan bagi Gereja Guinea Khatulistiwa) Keuskupan Mongomo dimekarkan dari Keuskupan  Ebebiyin; sementara Keuskupan Evinayong dimekarkan dari Keuskupan Bata. Sedangkan Mgr Miguel diangkat sebagai Uskup Ebebiyin untuk mengisi kekosongan Takhta Ebebiyin yang mengalami sede vacante (takhta lowong) sejak 11 Februari 2015. Takhta lowong di Keuskupan Ebebiyin ini disebabkan oleh pindahnya Uskup Ebebiyin waktu itu, Mgr Juan Nsue Edjang Mayé, karena ditunjuk oleh Paus Fransiskus sebagai Uskup Agung Malabo. Mgr Mayé menjadi Uskup Agung Malabo menggantikan Mgr Ildefonso Obama Obono, yang kala itu permohonan pensiunnya telah dikabulkan oleh Bapa Suci. Dan, sejak 11 Februari 2015, Takhta Keuskupan Ebebiyin lowong.

Akhirnya, kekosongan Takhta Ebebiyin terjawab pada 1 April 2017, dengan diangkatnya Mgr Miguel. Tak hanya itu, Gereja Guinea Khatulistiwa juga bergembira karena pada saat yang sama, Paus Fransiskus meresmikan berdirinya dua keuskupan baru dan mengangkat dua Uskup baru untuk dua keuskupan tersebut. Tiga Uskup baru ini diangkat bersamaan dan menerima tahbisan episkopal bersama-sama pula pada 20 Mei 2017 di Gereja Katedral Inmaculada Concepción Mongomo. Karena sebagai tuan rumah tahbisan tiga Uskup, Mgr Juan langsung menduduki Takhta Mongomo pada hari yang sama. Sementara Mgr Calixto menduduki Takhta Evinayong pada hari berikutnya; dan Mgr Miguel menduduki Takhta Ebebiyin pada 24 Mei 2017.

Mgr Miguel akan melanjutkan reksa penggembalaan Mgr Mayé di Keuskupan Ebebiyin, yang telah didirikan sejak 15 Oktober 1982, sebagai teritori pemekaran dari Keuskupan Bata. Setelah kini dimekarkan menjadi Keuskupan Mongomo, Keuskupan Ebebiyin tinggal memiliki luas hampir 4.000 kilometer persegi. Jumlah umat Katolik di Ebebiyin menjadi 69 persen dari total populasi penduduknya atau sekitar 158 ribu jiwa. Mereka tersebar di sebelas paroki, yang dilayani oleh 22 imam diosesan dan enam imam religius, dibantu oleh 12 bruder dan 28 suster.

R.B.E. Agung Nugroho  

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here