Peresmian Kampus Tiga Unika Atma Jaya Jakarta oleh Mgr Ignatius Suharyo

180
2.7/5 - (3 votes)

HIDUPKATOLIK.com – KAMPUS Tiga Universitas Katolik (Unika) Atma Jaya Jakarta di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD) City, Tangerang Selatan resmi dibuka oleh Uskup Keuskupan Agung Jakarta Mgr Ignatius Suharyo, Selasa, 25/7. Acara yang bersejarah ini dibuka dengan Misa dan pemberkatan kampus yang dipimpin langsung Mgr Suharyo.

Misa berlangsung hikmat dan dihadiri keluarga besar Unika Atma Jaya Jakarta beserta tamu undangan. Hadirin turut mendukung dengan doa agar kampus tersebut dapat digunakan untuk berbagai aneka kegiatan dan dapat memberikan berkah bagi semua orang yang beraktivitas di tempat tersebut.

Mgr Ignatius Suharyo mengungkapkan bahwa berdirinya Kampus Tiga Atma Jaya tersebut merupakan wujud dari cita-cita para pendiri Atma Jaya, yang tertuang dalam semboyan Untuk Tuhan dan Tanah Air. “Berdirinya kampus ketiga ini merupakan upaya seluruh keluarga besar Unika Atma Jaya untuk menjadi manfaat bagi tanah air dan sarana amal ibadah melalui ilmu pengetahuan,” tutur Mgr Suharyo seperti diberitakan atmajaya.ac.id, (25/7).

Kampus 3 BSD Unika Atma Jaya. (Dok. Unika Atma Jaya Jakarta).

Seusai Misa, acara dilanjutkan dengan sambutan dan peresmian kampus tiga tersebut dengan penandatangan prasasti oleh Mgr Ignatius Suharyo dan pelepepasan burung merpati yang dipimpin oleh Rektor Unika Atma Jaya Agustinus Prasetyantoko.

“Kampus Tiga Unika Atma Jaya BSD ini akan menjadi pusat studi bagi mahasiswa program strata satu (S1). Dengan berbagai fasilitas yang disediakan, seperti laboratorium hingga penyediaan dormitory, kampus tiga Unika Atma Jaya siap menjadi pusat pendidikan yang membentuk mahasiswa yang memenuhi standar global dan berkarakter,” kata Prasetyantoko.

Prasetyantoko juga menambahkan bahwa pembangunan kampus di daerah BSD ini merupakan langkah baru Unika Atma Jaya dalam menghadapi persaingan mutu pendidikan yang pada saat ini banyak berkembang di Indonesia.

Pelepepasan burung merpati dipimpin Rektor Unika Atma Jaya, Agustinus Prasetyantoko. (Dok. Unika Atma Jaya Jakarta).

Ide pembangunan kampus tiga Unika Atma Jaya sudah digagas sejak tahun 2004. Rencana itu kemudian dimatangkan hingga terwujud pembangunan gedung akhirnya selesai dibangun pada Juli 2017. Dengan berdirinya kampus tiga ini, diharapkan dapat mendorong Unika Atma Jaya dalam meningkatkan pelayanan pendidikan masyarakat yang seluas-luasnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Atma Jaya Aswin Wirjadi menjelaskan bahwa fungsi dari yayasan adalah untuk menyiapkan prasarana dan sarana yang baik sehingga proses belajar mengajar di Unika Atma Jaya bisa berjalan lebih baik lagi. “Menandai usia Atma Jaya ke-57, kami bersyukur atas peresmian kampus ke tiga di BSD ini,” kata Aswin.

Unika Atma Jaya Jakarta adalah salah satu universitas swasta tertua di Indonesia. Pengalaman selama 57 tahun dalam mendidik anak-anak bangsa, telah mendorong Atma Jaya untuk memasuki ruang persaingan baru yang kini berkembang pada era saat ini.

(ANS)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here