Puisi Romo Budi untuk Balita Intan Olivia Marbun, Korban Bom di Samarinda

239
Karangan bunga dan lilin untuk Intan Olivia Marbun dalam akis 1000 Lilin di Bundaharan HI, Senin, 14/11. (Dok. Jojo Pardede)
Rate this post

HIDUPKATOLIK.com – DARI Rumah Retret Panti Semedi, Sangkalputung Klaten, Jawa Tengah, bersama para peserta Temu Nasional Lintas Iman dan Budaya, Romo Aloys Budi Purnomo turut berdoa dan berduka atas meninggalnya korban bom molotov di Gereja Oikoumene Samarinda, Kalimantan Timur balita Intan Olivia Marbun (2,5 tahun) pada Senin, 14/11.

Intan meninggal sehari paska ledakan di depan Gereja Oikoumene Samarinda, Minggu, 13/11, setelah mengalami luka bakar yang berdampak pada pernafasannya. Empat korban lainnya, kini masih dirawat intensif di rumah sakit. Prihatin dengan meninggalnya ananda Intan Olivia Marbun ini, Romo Aloys Budi Purnomo yang merupakan pastor diosesan Keuskupan Agung Semarang (KAS) ini membuat sebuah puisi dengan judul “Intan Korban dan Kurban”, berikut puisinya:

Beristirahatlah dalam Damai-Sejahtera
bersama Sang Penebus Yesus Kristus

Ya, Kamu tak hanya menjadi Korban
tetapi juga Kurban
sebab Darah Kamu tercurah
bersama Darah-Nya

bagiku Kamu adalah Martir
bagi Keberagaman Negeri ini

dalam Yesus Kristus
sungguh Kita tak merasa dinista
oleh sikap bejat bengis dan sadis itu
dalam Dia kuyakin Kamu doakan ia
yang telah menyebabkan jiwa Kamu
direnggut di Saat Kamu di gereja
bersama Keluarga Kamu

kuyakin
Keluarga Kamu
dikuatkan dan diberkati Tuhan
dalam Kesaksian Kemartiran Kamu
ananda Intan

doakan bangsa dan negeri kita ini
dari Surga bersama-Nya
agar tetap Rukun Damai-Sejahtera

juga untuk mereka
yang selalu dikuasai dendam benci
dan tega menghabisi Sesama
biarlah Tuhan Yesus Kristus
menjamah hatinya
dengan kerahiman-Nya
bahkan di dalam kebebalan
dan kebiadabannya

dan Damai-Sejahteralah Kamu Intan
bersama para Malaikat
dan para Kudus
di Surga

Klaten, 14/11/2016

Romo Aloys Budi Purnomo (Dok. Pribadi)
Romo Aloys Budi Purnomo (Dok. Pribadi)

A. Nendro Saputro

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here