10 KARYA TULIS ENERGI BARU TERBARUKAN DI APRESIASI ISKA

6879
Para Pemenang Lomba Karya Tulis (Dok. ISKA)
Rate this post

HIDUPKATOLIK.com – Ikatan Sarjana Katolik (ISKA) DPD DKI Jabodetabek Bidang Energi dan Lingkungan Hidup menggelar Lomba Karya Tulis tingkat SMA sederajat bertemakan Energi Baru dan Terbarukan disekitar kita.

Berdasarkan press release yang diterima oleh hidupkatolik.com, kegiatan yang dimulai sejak Agustus 2019 ini berhasil mengumpulkan 44 Karya Tulis dari 18 SMA sederajat se Jabodetabek. Kemudian pihak panitia memilih 10 karya tulis sebagai finalis dan mereka mempresentasikan dihadapan ketiga Dewan Juri, yakni Luky Yusgiantoro, Hermien Y Kleden dan Ignatius Hariyanto di Kampus Universitas Tarumanegara, Jakarta, 2/11.

Ditemui disela sela penjurian karya, Ketua ISKA DKI Jabodetabek F. Heru Sukrisna mengatakan sangat mengapreasiasi karya para peserta.  “Banyak karya tulis bagus dan luar biasa untuk level SMA, proficiat,” ungkap Heru.

Ketua Panitia Christien Agnes juga berharap lomba ini menjadi sarana siswa untuk peduli lingkungan hidup. “Kita hidup di bumi, kita juga yang harus menjaga dan merawat bumi kita, peran adik-adik sebagai generasi penerus sangat diperlukan,” ungkapnya.

Steffi Yohana dari SMA Budi Mulia Bogor, membawa alat peraga bagaimana sampah bisa di manfaatkan. (Dok ISKA)

Selain menjadi program rutin tahunan, lomba ini bertujuan mengajak generasi muda untuk peduli pemanfaatan energi terbarukan di sekitar lingkungan mereka. Tindak lanjut dari Lomba Karya Tulis ini adalah mengadakan Workshop Penulisan Karya bagi siswa SMA. Sekretaris Umum ISKA DKI Jabodetabek Longginus Hadi mengatakan ISKA peduli akan keberlanjutan program ini. “Selain membukukan 10 karya finalis ini, ISKA juga akan mengadakan pelatihan penulisan agar generasi muda kita siap untuk lomba berikutnya dan kedepan menjadikan mereka sebagai duta energi muda,” pungkas Hadi.

Berikut daftar pemenang lomba,

Juara 1
Alden Christian & Justin Jonany
SMA Santa Laurensia.
Judul : Pemanfaatan Kincir Angin Sebagai Alternatif Penghasil Energi Listrik di Sekolah.

Juara 2
Steffi Yohana
SMA Budi Mulia Bogor
Judul : Betulkah Sampah Tak Lagi Berguna.

Juara 3
Miranda Afriska & Nimas Lian Kusuma
SMAN 24 Tangerang
Judul : Pengkonversian Energi Surya Menjadi Energi Listrik Terhadap Lampu untuk Kebutuhan Pelajar.

Harapan 1
Theola Flowrencia
SMA Regina Pacis Bogor
Judul : Analisis Kelemahan Penggunaan Panel Surya di Bogor.

Harapan 2
Angelina Priscilla Tan
SMA Tarakanita 2
Judul : The Power of Trash.

Harapan 3
Muhammad Raul Gonzales & Mutiara Gea Amarly
SMAN 24 Tangerang
Judul : Pemanfaatan Gorden Panel Surya (GPS) sebagai energi listrik alternatif pada rumah.

4 Pemenang Pilihan Dewan Juri :

  •  Fitriana Hisnainy & Isnaeni Kartika Putri
    SMAN 24 Tangerang
    Judul : Pemanfaatan Sampah Menjadi Listrik Alami (Statistika) sebagai sumber energi alternatif baru dan terbarukan.
  •  Marvelouis Maransa
    SMA Kolese Kanisius
    Judul : Energi Bersih Solusi Masalah Polusi.
  •  Risma Lailatul Rohmah & Shifa Maharani
    SMAN 24 Tangerang
    Judul : Pemanfaatan Fermentasi Kacang Kedelai (Natto) sebagai Alternatif Filtrasi Air.
  • Salma Zahrah Alchair & Novita Aprilla Putri.
    SMAN 28 Tangerang
    Judul : Pengolahan Sampah Plastik Menjadi Bahan Bakar Minyak.

Karina Chrisyantia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here