Pisah Sambut Gembala Tebet

691
Serah terima Kepala Paroki Tebet.
[HIDUP/Antonius E. Sugiyanto]
2/5 - (1 vote)

HIDUPKATOLIK.com - ROMO Damian Doraman OFMCap mendapat tugas perutusan sebagai Kepala Paroki St Fransiskus Asisi Tebet, Jakarta Selatan. Tugas baru Romo Damian seiring dengan penunjukan pendahulunya, Romo Samuel Oton Sidin OFMCap oleh Paus Fransiskus sebagai Uskup Sintang, Kalimantan Barat. Acara pisah-sambut bagi dua gembala umat itu berlangsung di Gereja St Fransiskus Asisi, Sabtu, 11/2.

Romo Samuel melayani umat Paroki Tebet sejak 2012. Pada 21 Desember tahun lalu, mantan Minister Provinsi OFMCap Pontianak ini ditunjuk Paus sebagai gembala utama di Sintang. “Baru kali ini seorang Romo Paroki terpilih menjadi Uskup. Baru kali ini juga seorang Uskup terpilih adalah penerima Kalpataru,” kata Romo Damian. Romo Samuel menerima penghargaan lingkungan hidup itu pada 2012, atas usahanya menjaga kelestarian hutan Kalimantan.

Dalam Misa pisah-sambut, juga diadakan serah-terima jabatan nahkoda Paroki. “Terima kasih atas kesempatan berada di tengah umat. Sungguh banyak yang saya alami selama bertugas di Paroki Tebet,” ujarnya.

Antonius E. Sugiyanto

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here