HIDUPKATOLIK.com – Gubernur Maluku Said Assagaff menyampaikan perihal keseluruhan persiapan Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) di daerah yang telah dimatangkan kepada Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin pada Rabu, 1/8.
Turut mendampingi, Wakil Gubernur Maluku Zeth Sahubarua bersama Ketua Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Nasional (LP3KN) Adrianus Meliala, Sekda Prov Maluku serta Ketua MUI Provinsi Maluku Abdullah Latuapo, dan Uskup Petrus Canisius Mandagi dari Keuskupan Amboina.
Menag Lukman yang didampingi Dirjen Bimas Katolik Eusabius Binsasi menyatakan, Kementerian Agama melalui Ditjen Bimas Katolik siap menyukseskan gelaran Pesparani terutama terkait anggaran tambahan (sebagaimana dilansir dari situs kemenag.go.id).
Antonius Bilandoro