Butuh Kerja Keras dan Berjejaring

79
Rate this post

HIDUPKATOLIK.com – Forum Gaudium et Spes (Forges) dan Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) mengadakan Kuliah Umum bertema “Yang Muda, Enterpreneur dan Pancasilais”, di Kampus UAJY, Yogyakarta, 22/2/2020. Kuliah umum ini diikuti ratusan mahasiswa dari sejumlah Perguruan
Tinggi di Yogyakarta. Acara dimoderatori dosen UAJY, Wibowo Suliantoro, dengan pembicara Kepala Pusat Pastoral Mahasiswa Yogyakarta, Romo Ferdinandus Effendi Sunur, SJ dan Direktur
Eksekutif Centre of Indonesia Taxation Analysis (CITA) Jakarta, Yustinus Prastowo.

Mahasiswa harus dapat merencanakan hidup, berusaha supaya hidup Anda terorgasinsasi dengan baik. Romo Effendi berharap, orang muda menjadikan dirinya sebagai pribadi yang proaktif dan berusaha menjadi aktif. “Jangan menunggu muncul masalah, baru ditangani,” tuturnya.

Sementara itu, Yustinus menyebutkan, di era
Revolusi Industri 4.0 semakin banyak kecerdasan
tergantikan dengan mesin. Karena itu, penting untuk menjadi manusia yang unggul. “Sumber Daya Manusia (SDM) kita saat ini belum berdaya saing. Ini membuat kita prihatin,” sebutnya.

Untuk menjadi SDM yang unggul dan mewujudkan
perekonomian yang baik, butuh upaya keras untuk
berjejaring dan berkontribusi dengan baik. Yustinus
mengakui, minat wirausaha di kalangan muda cukup tinggi, hal ini cukup menggembirakan. “Saya
senang kalau Anda ingi jadi wirausaha. Imajinasi dan panggilan apa pun yang terpenting terarah pada kebaikan bersama,” jelas Prastowo.

H. Bambang S (Yogyakarta)

HIDUP NO.09 2020, 1 Maret 2020

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here