Melayani Umat, Menata Paroki

708
Romo Tommy memaparkan materi di hadapan para imam.
[HIDUP/Karina Chrisyantia]
Rate this post

HIDUPKATOLIK.com - MENYESUAIKAN pembaruan pelayanan tribunal dan administrasi Paroki, Tim Sekretaris Keuskupan Agung Jakarta (KAJ) mengadakan pelatihan bagi para imam Paroki se-KAJ. Pelatihan berlangsung di Gedung Karya Sosial Jakarta, Rabu, 15/3.

Ahli Hukum Gereja dan Hakim Tribunal KAJ, Romo S. Tommy Octora dan Romo Yohanes Purbo Tamtomo memaparkan tentang tata pelayanan tribunal KAJ. Para romo dihimbau agar lebih memahami hukum-hukum Gereja sehingga bisa menerapkan secara benar dan tepat guna mengoptimalkan pelayanan umat di Paroki masing-masing.

Sementara Sekretaris Keuskupan, Romo Vincentius Adi Prasojo mengajak para imam untuk “menyelam” dalam teknis penulisan berbagai surat merujuk kepada Panduan Penulisan Buku Besar Paroki KAJ dan Panduan Pelaksanaan Pelayanan Administrasi Paroki KAJ 2016. “Pengembangan pembaruan pelayanan ini menjadi sesuatu yang terus diusahakan, agar umat semakin terlayani dengan baik dan Paroki semakin tertata dengan baik,” ujar Romo Adi.

Karina Chrisyantia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here