Stella Angelika : Logo Tahun Berhikmat

223
Stella Angelika.
[NN/Dok.Pribadi]
5/5 - (1 vote)

HIDUPKATOLIK.com – Stella tak menyangka, karyanya terpajang di seluruh Keuskupan Agung Jakarta (KAJ), dan dilihat oleh banyak orang. Wanita pemilik nama lengkap Stella Angelika adalah pemenang dari lomba design logo Tahun Berhikmat KAJ. Ia berhasil muncul sebagai juara setelah melalui seleksi yang cukup ketat. Logo Tahun Berhikmat yang diresmikan di KAJ adalah hasil designnya dengan modifikasi di bagian lidah api.

Kelahiran Palembang, 19 Juni 1987 ini bercerita bahwa sebelumnya ia juga sempat mengikuti lomba design logo Tahun Persatuan KAJ. Ia mengaku, waktu pembuatan design logo itu sangat sempit. Selama satu minggu ia mencari bahan, dua hari sebelum lomba berakhir, ia baru berhasil menemukan ide. “Dulu saya kirim tiga design waktu Tahun Persatuan. Tapi ga menang. Tahun ini ikut lagi dan kirim satu design ga nyangka malah menang,” tutur Stella.

Sejak kecil, Sarjana Teknik Informatika Universitas Tarumanagara ini memang sudah suka membuat design gambar. Pada tahun 2017 ia juga pernah mengikuti lomba logo sekolah St Andreas Kedoya dan meraih juara I. Informasi dari Sekolah St Andreas inilah yang membuatnya mengikuti lomba design logo KAJ. “Saya senang, orangtua juga senang dan bangga. Mereka juga baru dikasi tahu saat saya menang. Harapannya sukses, jalannya dilancarkan, dan lebih maju,” tandas umat Paroki St Andreas Kedoya ini.

Marchella A. Vieba

HIDUP NO.04 2019, 27 Januari 2019

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here