Dipastikan Hadir dalam Orientasi Kepemimpinan Profesional dan Usahawan Katolik 2024, Dirjen Bimas Katolik Suparman Akan Bicara tentang “Servant Leadership”

87
Suparman (kanan) dan Julius Yusuf Tedja dalam satu kesempatan.
Rate this post

HIDUPKATOLIK.COM – Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama Republik Indonesia, Suparman akan menjadi tamu kehormatan dalam Orientasi Kepemimpinan Profesional dan Usahawan Katolik (OK PUKAT) 2024 yang akan diadakan tanggal 26-28 April 2024 di Makassar, Sulawesi Selatan.

Kegiatan yang bertema “Servant Leadership” akan diikuti oleh 150 anggota dan pengurus PUKAT dari seluruh Indonesia. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengkaderan awal bagi para anggota PUKAT, yang akan memberikan prespektif berbeda tentang spritualitas kerja dan profesi.

Kegiatan ini bertujuan mendorong dan memberi inspirasi kepada para Profesional dan Usahawan Katolik untuk memahami serta mampu menerapkan nilai-nilai dan prinsip Kitab Suci sehingga dapat menciptakan etos kerja Kristiani yang baik dalam upaya hadirnya kerjaaan Allah di dunia kerja masing-masing

Suparman akan mengisi sesi Testimoni dengan judul Servant Leadership. Ia akan membagikan pengalamannya selama menjabat beberapa posisi penting di pemerintahan, spiritualitas Kristiani dalam lingkungan kerja, dan pengalaman dalam pelayanan di Gereja dan Ormas lainnya.

Ketua Umum PUKATNAS, Julius Yunus Tedja saat dikonfirmasi mengaku sangat senang dengan kehadiran Suparman dalam OK PUKAT 2024. “Ini juga membuktikan bagaimana keterlibatan Pemerintah dalam aksi-aksi nyata mendukung kelompok-kelompok kategorial Katolik”. Diharapkan juga akan ada peluang-peluang kolaborasi bersama antara Ditjen Bimas Katolik dan PUKAT Nasional dalam berbagai kegiatan-kegiatan ke depan.

OK PUKAT 2024 kali ini kolaborasi bersama PUKAT Nasional dan PUKAT Keuskupan Agung Makassar. Beberapa pembicara yang akan hadir antara lain: Mgr. Frans Nipa (Uskup Koajutor Keuskupan Agung Makassar), Mgr. Petrus Boddeng Timang (Uskup Emeritus Keuskupan Banjarmasin), Pastor Adrian Adiredjo, OP (Moderator PUKAT Nasional), Pastor Yulius Malli, Pr (Moderator PUKAT KAMS), Agus D Gunawan (Ketua Bidang Spiritualitas PUKAT Nasional), Werner Goana (Ketua Bidang Organisasi PUKAT Nasional), Eleine Magdalena (Ketua Komisi Kerasulan Kitab Suci Keuskupan Malang), Antonia Dwi Woro (CEO Charindo Consulting), Kristian Hardianto (CEO BPR Gunung Rizki), Jerus Tarunajaya (Sekretaris PUKAT KAMS).

Adinata, Sekretaris Panitia Pelaksana dan juga Sekretaris 1 PUKAT Nasional mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan awal untuk Kaderisasi Anggota dan Pengurus PUKAT yang akan diadakan juga di setiap PUKAT Keuskupan. Kegiatan kaderisasi lanjut akan diadakan tahun 2025 yang akan melibatkan seluruh Pengurus PUKAT Keuskupan/Kevikepan di 27 Keuskupan/Kevikepan seluruh Indonesia.

Pendaftaran OK PUKAT dalam melalui link: bit.ly/OKPUKAT2024 atau menghubungi Panitia 0832-9226-3383 (Jerus), 0811-4456-711

Laporan Alex Chandra

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here