Para Uskup hingga Kardinal Tiba di Merauke Menyongsong Peresmian Uskup Agung Merauke

1477
Kardinal Suharyo mengenakan kalung bunga dan ikat kepala khas Papua dan disambut dengan Tarian Penyambutan, Sabtu,6/8 (HIDUP/ Karina Chrisyantia)
5/5 - (2 votes)

HIDUPKATOLIK.COM – Uskup Agung Jakarta Ignatius Kardinal Suharyo tiba di Merauke, Papua Selatan, Sabtu, 6/8 untuk hadir dalam Perayaan Possesio Canonica atau peresmian — disebut juga instalasi/pengukuhan — Mgr. Petrus  Canisius Mandagi, MSC sebagai Uskup Agung Merauke akan diselenggarkan  pada Minggu, 7 Agustus 2022, pukul 16.00 WIT di Gereja St. Fransiskus Xaverius Katedral Merauke

Mgr. Mandagi dan Kardinal Suharyo menyantap bakso ikan untuk sarapan, Sabtu,6/8 (HIDUP/ Karina Chrisyantia)

Beberapa Uskup datang bersama dengan Kardinal seperti Uskup Maumere Mgr. Ewaldus Martinus Sedu, Uskup Tanjung Selor Mgr. Paulinus Yan Olla, MSF, Uskup Amboina Mgr. Seno Ngutra, dan Uskup Agung Emeritus Palembang Mgr. Aloysius Sudarso, SCJ.

Pengalungan bunga dari Mgr. Mandagi kepada Mgr. Ewaldus (HIDUP/Karina Chrisyantia)

Sebelumnya, Jumat,5/8 pagi telah tiba di Merauke Uskup Weetebula Mgr. Edmund Woga, CSsR, Uskup Agast Mgr.  Aloysius Murwito, OFM dan Sekretaris Ekskutif Komisi Komsos KWI Romo Antonius Steven Lalu.

Kardinal Suharyo, rombongan para uskup dan imam bersama para penari di Bandara Mopah, Merauke, Sabtu,6/8 (HIDUP/ Karina Chrisyantia)

Duta Besar Vatikan untuk Indonesia, Mgr. Piero Pioppo akan datang ke Merauke Minggu,7/8. Berdasarkan jadwal dari Panitia Peresmian Uskup Agung Merauke, setelah penjemputan, rombongan akan berdoa di Patung Hati Kudus. Kemudia pukul 15.30 WIT dimulai perarakan menuju Gereja Katedral Merauke.

Karina Chrisyantia (Merauke)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here