Geliat Kabupaten Asmat Bersiap Mengikuti Pesparani 2018

509
3/5 - (2 votes)

Kontingen Pesparani
Para peserta dari Kabupaten Asmat telah berlatih selama tiga bulan lebih, demi mengadakan misa khusus. Mereka bersama panitia secara khusus mempersembahkan segala sesuatu yang dialami selama latihan maupun pendampingan berlangsung.

Bagi panitia, bukan uang yang dipersembahkan melainkan segala unek-unek yang ada selama mengikuti latihan. Dalam sesi renungan, para peserta turut menceritakan segala hal yang dialami selama latihan.

Misa khusus dan renungan diberikan oleh pendamping rohani yaitu Pastor Jos Efron Lumban Gaol, OSC. Renungan bertujuan untuk meneguhkan peserta, memberikan semangat, dan tentu saja rasa rendah hati, sehingga dalam mengikuti perlombaan tersebut peserta mampu memberikan yang terbaik.

Di sela-sela acara, panitia mengadakan rapat untuk penerbitan SK Panitia dan SK Peserta (terdiri dari 36 peserta) untuk menetapkan dan memutuskan tentang struktur, komposisi, dan personalia kontingen Pesparani tingkat Nasional I kabupaten Asmat.

Dalam hal ini, panitia telah membuat surat ijin untuk peserta maupun panitia yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Beberapa anggota yang terlibat sebagaimana tertulis dalam SK sebagai berikut :

Pelindung :

  1. Bupati Asmat
  2. Ketua DPRD Kabupaten Asmat
  3. Kapolrest Asmat
  4. Perwira Penghubung Kodim 1707 Merauke untuk Asmat

Penasehat :

  1. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asmat
  2. Uskup Keuskupan Agats

Kontingen :

  1. Ketua : Matheus Metemko, S.Pd
  2. Wakil Ketua :Wilhelmus Kolyaan
  3. Sekretaris : Vincen Andreas Rahail
  4. Wakil Sekretaris : Aloysius Pasauran, SH.MH
  5. Bendahara : Bonaventura Silu
  6. Wakil Bendahara : Emilianan Herlina P.Serin

Pendamping Rohani :

  1. Rohaniawan : P.Benediktus Rahawarin,Pr
  2. Pastor Paroki : P.Efron Lumban Gaol,OSC

Dengan adanya SK tersebut diharapkan mampu mengoordinir kegiatan yang sedang berlangsung, baik selama latihan maupun saat berada di tempat kegiatan yaitu di Ambon, Provinsi Maluku nantinya.

Demi memberi nilai tambah dan wawasan tentang musik bagi peserta maupun pelatih lokal, panitia setempat turut mengundang Pelatih dan Perwakilan LP3KN dari Jayapura atau Provinsi, Hery Lefaan dan Ignatius Abimanyu dari Jakarta.

 

Laporan: I.Abimanjoe
Pengunggah: A.Bilandoro

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here