Berkat dari Paus Fransiskus untuk Bangladesh

156
Salat satu Ventilator yang dikenakan pada pasien Covid 19 (Dok. Vatikan Media)
4/5 - (2 votes)

HIDUPKATOLIK.COM—  Gereja Katolik di Bangladesh mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Paus Fransiskus karena telah menyumbangkan tiga ventilator dalam masa pandemi Covid-19. Seperti dilansir dari Vaticannews, sejak Bulan Juni 2020 Kantor Pers Takhta Suci telah mengumumkan bahwa Paus Fransiskus telah menyumbangkan 35 ventilator ke 13 negara dengan sistem perawatan kesehatan yang kurang, sebagai tanda kedekatan dan dukungannya dalam melawan Covid 19.

Direktur Eksekutif Rumah Sakit St. John Vianney, Dhaaka, Pastor Kama Corraya mengungkapkan bahwa pemberian Bapa Suci untuk unit perawat intensif mereka merupakan suatau berkat. “Ventilator sangat membantu para pasien yang terpapar Covid 19,” terangnya. Selain itu, Pastor Corraya  dan tim medis selama ini juga memberikan pengharapan, motivasi serta instruksi kepada pasien positif Covid 19.

Pada kesempatan yang sama, dr. Edward Pallab, seorang Dokter Katolik di rumah sakit tersebut, turut mengucap syukur. Baginya, karunia dari Takhta suci adalah berkat yang sangat berharga bagi komunitas kecil Kristiani di Bangladesh.

Sonia Veronica

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here